[EVENT] CANON PHOTO COMPETITION

December 11, 2018

Pada hari Kamis, 22 November 2018 Canon menyelenggarakan event Press Release untuk Canon EOS M100 Outfit of The Day (OOTD) Photo Competition. Canon Indonesia merupakan salah satu brand ternama untuk kamera. Di jaman digital ini di mana bergantung  pada social media dan gadget, kamera digital harus melakukan inovasi untuk menyesuaikan dengan perkembangan jaman. Salah satunya dengan mengeksplorasi kamera dengan fashion. Datascrip sebagai distributor tunggal Canon di Indonesia  ingin masyarakat lebih menyadari akan pentingnya Fashion OOTD, which is why mereka menyelenggarakan event EOS M100 Outfit of The Day (OOTD) Photo Competition.  Aku beruntung sekali diundang ke acara ini dan bisa bertemu dengan Roni Bachroni serta Maudy Ayunda yang sangat menginspirasi aku untuk mencoba bereksplorasi dengan gaya fashion OOTD. Kak Roni Bachroni adalah salah satu fotografer professional yang berkecimpung di dunia Fashion menginspirasi aku untuk lebih mengeksplorasi fotografi.  Lalu, Kak Maudy Ayunda sebagai salah satu aktris dan musisi ternama Indonesia menginspirasi aku dengan style fashion yang dia miliki. 
"Setiap orang memiliki gaya untuk mengekspresikan dirinya, termasuk dalam hal fashion. Melalui lomba foto ini Canon membuka kesempatan bagi siapa saja, untuk mengekspresikan OOTD favorit mereka bersama kamera digital Canon mereka dalam bidikan foto menarik," ujar Canon Division Director Datascrip Merry Harun, dalam keterangan tertulis, Kamis, 22 November 2018
Canon EOS M100 ini menurut aku sangat komplit untuk fitur-fiturnya dan untuk designnya sangat cocok untuk mix and match dengan fashion aku. Untuk size dari kamera ini cukup compact dan enteng untuk dibawa kemana-mana gampang. Ada 4 pilihan warna di model ini yaitu Grey, White, Black dan Pink untuk keempat warna tersebut soft jadi cocok dengan selera fashion aku. Lalu, di kamera ini banyak fitur-fitur yang aku butuhkan juga seperti Wi-Fi dan NFC yang bisa memudahkan transfer foto dari kamera ke  device kita dengan cepat jadi bisa langsung upload untuk foto di social media. Fitur lainnya yang menarik buat aku adalah untuk layar dari kamera tersebut touch screen dan bisa diputar 180 derajat untuk selfie dan foto bersama teman-teman.

Oh iya, mengenai kompetisi EOS M100 Outfit of The Day (OOTD) Photo Competition dimulai dari tanggal 22 November 2018 – 10 Januari 2019 yang dibagi menjadi 5 sesi dengan tema OOTD yang berbeda-beda. Tema minggu ini adalah MERAH. Lomba ini terbuka untuk umum melalui Instagram. Peserta cukup mengupload gaya OOTD  dengan kamera Canon sesuai tema OOTD yang diinfokan di akun Instagram @canon.indonesia. Untuk para pemenang, akan mendapatkan hadiah 100 Minutes Exclusive Dinner with Maudy Ayunda berlaku untuk 10 orang pemenang, lalu diambil dari 2 orang pemenang per tema OOTD akan dilombakan untuk memenangkan Grand Prize sebuah kamera Canon EOS M100. So what are you waiting for ladies? Go take OOTD pictures!

Let's get connected!
INSTAGRAM | YOUTUBE | FACEBOOK

You Might Also Like

0 comments

please do comment! it'd mean so much!
and don't forget to follow my blog :]
thank you <3

Labels

LIKE ON FACEBOOK

COMMUNITY

https://www.facebook.com/groups/1949767178581022/ BEAUTIESQUAD